INSTITUTIONAL REPOSITORY

Penelusuran IR
Telusuri data di dalam IR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (advanced).
Update IR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IR dalam seminggu terakhir.
FAQ
Lihat berbagai macam pertanyaan terkait IR yang sering diajukan kepada kami.
Traffic Pengunjung IR

Lihat traffic IR kami. Dari mana mereka datang, device apa yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses/cari, dll.

PENERAPAN PELAYANAN PRIMA (SERVICE EXCELLENT) CUSTOMER SERVICE PADA CV. AKAR DAYA MANDIRI SINTANG

AGUS YULIANTI, NIM. 180100281012 (2022) PENERAPAN PELAYANAN PRIMA (SERVICE EXCELLENT) CUSTOMER SERVICE PADA CV. AKAR DAYA MANDIRI SINTANG. Skripsi, Universitas Kapuas.

[img] Text
SKRIPSI AGUS Y PDF.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Yulianti, Agus. 2022. Penerapan Pelayanan Prima Customer Service Pada CV. Akar Daya Mandiri Sintang. Skripsi Program Studi Ilmu Administrasi Bisnis, Jurusan Ilmu Administrasi, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Kapuas Sintang. Kata Kunci : Pelayanan Prima, Customer Service Pelayanan prima merupakan terjemahan dari excellent service yang secara harfiah berarti pelayanan yang sangat baik atau pelayanan yang terbaik sesuai dengan standar pelayanan yang berlaku atau yang dimiliki oleh perusahaan yang memberikan pelayanan serta memuaskan pelanggan, pelayanan tersebut sangat baik atau terbaik atau menjadi prima mana kala dapat mampu memuaskan pihak yang dilayani (konsumen). Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui penerapan pelayanan prima customer service pada CV. Akar Daya Mandiri Sintang. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif dengan menggunakan metode penelitian deskriptif. Subjek penelitian ini terdiri dari 4 (empat) orang, yaitu Manager, Customer Sevice dan 2 orang konsumen CV. Akar Daya Mandiri Guna memperoleh data yang akurat dan berkualitas, maka menggunakan teknik pengumpulan data yaitu teknik wawancara, observasi dan studi dokumentasi. Hasil penelitian ini memperlihatkan bahwa prosedur pelayanan prima sudah dijalankan dengan baik oleh customer services CV. Akar Daya Mandiri Sintang sesuai yang ditetapkan perusahaan mulai dari prosedur awal, prosedur saat melayani konsumen dan prosedur akhir dalam pelayanan; customer Service CV. Akar Daya Mandiri Sintang sudah menerapkan prinsip-prinsip pelayanan prima yaitu sebagai berikut : kemampuan (ability), sikap (attitude), penampilan (appearance), perhatian (attention), tindakan (action), serta pertanggung jawaban (accountability); customer service CV. Akar Daya Mandiri Sintang sebanyak 2 orang dan sudah dirasakan cukup untuk melayani para konsumen. Sarana dan prasarana penunjang secara umum sudah memadai dengan jumlah 45 buah dan semuanya dalam kondisi baik. Kesimpulan penelitian penerapan pelayanan prima customer service pada CV. Akar Daya Mandiri Sintang dilakukan dengan melihat kepada aspek prosedur dan prinsip-prinsip pelayanan prima, sumber daya manusia serta sarana dan prasarana. Disarankan untuk mempertahankan prosedur pelayanan prima yang sudah dijalankan sehingga konsumen merasa dihargai saat dilayani oleh customer service, meningkatkan sikap (attitude) dan tindakan (action) menjadi lebih responsif saat memberikan pelayanan kepada konsumen, mempertahankan jumlah customer srvice yang sudah ada sebanyak 2 orang, dapat memberikan kesempatan kepada customer service untuk mengikuti pelatihan khusus mengenai pelayanan dan mempertahankan sarana dan prasarana yang sudah baik sehingga dapat menunjang pelayanan kepada konsumen.

Item Type: Skripsi
Additional Information: Dra Hj. Evy Ratnasari, M.Si selaku pembimbing pertama Yuliana Fondasoya Lilistian, S.E, M.Si selaku pembimbing kedua
Uncontrolled Keywords: Pelayanan Prima, Customer Service
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Depositing User: Universitas Sintang
Date Deposited: 03 Oct 2023 07:36
Last Modified: 21 Nov 2023 04:58
URI: http://repository.unka.ac.id/id/eprint/100

Actions (login required)

View Item View Item