INSTITUTIONAL REPOSITORY

Penelusuran IR
Telusuri data di dalam IR kami menggunakan fungsi penelusuran lengkap (advanced).
Update IR Terbaru

Lihat data yang sudah kami tambahkan ke IR dalam seminggu terakhir.
FAQ
Lihat berbagai macam pertanyaan terkait IR yang sering diajukan kepada kami.
Traffic Pengunjung IR

Lihat traffic IR kami. Dari mana mereka datang, device apa yang dipakai, konten apa saja yang mereka akses/cari, dll.

MOTIVASI KERJA KARYAWAN ALFAMART MT. HARYONO BARU KECAMATAN SINTANG KABUPATEN SINTANG

TRISEPTA HANIA, NIM. 180100276512 (2022) MOTIVASI KERJA KARYAWAN ALFAMART MT. HARYONO BARU KECAMATAN SINTANG KABUPATEN SINTANG. Skripsi, Universitas Kapuas.

[img] Text
SKRIPSI PENELITIAN HANIA.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

Hania, T. 2022. Motivasi Kerja Karyawan Alfamart MT. Haryono Baru Kecamatan Sintang Kabupaten Sintang. Skripsi Program Studi Ilmu Administrasi Bisnis. Jurusan Ilmu Administrasi, Fakultas Ilmu Sosial Dan Ilmu Politik, Universitas Kapuas Sintang. Kata kunci : Motivasi, Kerja Permasalahan penelitian ini adalah bagaimana pemberian motivasi kerja karyawan Alfamart MT. Haryono Baru Kecamatan Sintang, Kabupaten Sintang dalam mendorong semangat kerja karyawan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui, mendeskripsikan, dan menganalisis tentang motivasi kerja karyawan Alfamart MT. Haryono Baru Kecamatan Sintang, Kabupaten Sintang. Metode dalam penelitian ini mengunakan metode kualitatif deskriptif. Subjek penelitian ini terdiri dari 6 (enam) orang yaitu kepala toko/chief of store (COS), 2 orang assistance chief of store (ACOS), dan 3 orang Crew pada Alfamart MT. Haryono Baru Kecamatan Sintang, Kabupaten Sintang. Guna memperoleh data yang akurat dan berkualitas, maka menggunakan teknik pengumpulan data yaitu teknik wawancara, observasi dan dokumentasi. Teknik analisisnya mengunakan analisis kualitatif. Hasil penelitian ini memperlihatkan bahwa Alfamart MT. Haryono Baru Kecamatan Sintang, Kabupatan Sintang selama ini telah melakukan motivasi kerja kepada karyawan dengan cara memberikan kompensasi berupa uang dan bonus kepada karyawan. Selain itu penerapan budaya organisasi juga sangat berpengaruh untuk memotivasi karyawan. Alfamart MT. Hartono Baru menerapkan nilai-nilai didalam budaya organisasi tersebut dengan istilah 2i3k, yang memiliki kepanjangan integritas, inovasi, kualitas dan produktivitas, kerjasama tim dan kepuasan pelanggan. Kelima nilai budaya organisasi ini menjadi tanggung Jawab perusahaan agar setiap karyawan memiliki sikap tersebut dalam melaksanakan pekerjaan sehari-hari. Alfamart MT. Haryono Baru selama ini sudah pernah melakukan Gaya kepemimpinan dimana pemimpin (kepala toko) yang selalu tegas, toleransi dan selalu bersedia menerima dan menghargai saran-saran, pendapat dan nasehat dari karyawannya sebelum mengambil keputusan yaitu gaya kepemimpinan demokratis. Berdasarkan hasil penelitian disimpulkan bahwa pemberian kompensasi, budaya organisasi dan penerapan gaya kepemimpinan sudah cukup baik namun perlu ditingkatkan dan lebih diperhatikan mengenai jumlah kompensasi yang yang diberikan sehingga karyawan dapat termotivasi dalam bekerja dan merasa kerja keras mereka dihargai. Saran yang dapat diberikan adalah agar kompensasi yang sudah ada tidak dikurangi seperti upah dan bonus supaya karyawan tidak merasa dirugikan dan dalam penerapan budaya organisasi untuk terus dipertahankan karena kebiasaan tersebut dapat melancarkan pekerjaan dan tercapainya tujuan yang diinginkan. Sedangkan dalam penerapan gaya kepemimpinan harus lebih diperhatikan dan ditingkatkan lagi supaya alfamart kedepanya semakin berkembang.

Item Type: Skripsi
Additional Information: Darmansah, S.E,.M.M selaku pembimbing pertama Paulus, S.P.,M.M pembimbing kedua
Uncontrolled Keywords: Motivasi, Kerja
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Management
Depositing User: Universitas Sintang
Date Deposited: 03 Oct 2023 07:37
Last Modified: 21 Nov 2023 04:51
URI: http://repository.unka.ac.id/id/eprint/113

Actions (login required)

View Item View Item